02/02/12

Kapal Pembawa Imigran Tenggelam di Malaysia

Kapal pembawa imigran gelap dikabarkan terbalik dan tenggelam di luar pantai wilayah selatan Malaysia. Delapan mayat ditemukan dalam kecelakaan ini, sementara kapal nahas itu membawa 32 penumpang saat kejadian berlangsung.

Petugas polisi laut Malaysia N Kalai Chelvan mengatakan, kapal itu tengah berlayar menuju Pulau Batam, pada Rabu 1 Februari kemarin. Kapal tersebut tenggelam setelah diterjang ombak.

"Kapal itu berisi penumpang dari Pakistan, Afghanistan dan Irak, yang ingin menuju Australia melalui Indonesia," ucap Chelvan seperti dikutip Associated Press, Kamis (2/2/2012).

"Sebanyak 14 penumpang diyakini tenggelam dalam insiden ini. Tetapi petugas baru menemukan delapan mayat korban yang terapung di laut," imbuhnya.

Chelvan menambahkan 13 warga Afghanistan dan lima warga Irak berhasil diselamatkan. Polisi laut Malaysia saat ini tengah menyelidiki jumlah korban hilang akibat kecelakaan. Menurut laporan seorang penumpang warga Afghanistan berusia 22 tahun mengaku kapal sepanjang 11 meter tersebut terlalu kecil.

"Perjalanan awalnya berlangsung mulus, namun dua jam kemudian laut mulai bergelombang dan saya melihat air masuk ke dalam kapal," tutur korban yang diselamatkan itu.

Korban bersaksi, bahwa saat kapten kapal mematikan mesin, semua penumpang langsung panik. Usai itu, menurutnya kapal mulai tenggelam dan seluruh penumpang lompat ke laut.

0 komentar:

Posting Komentar